DEBUTOTA, LIFESTYLE – Kebiasaan menikmati secangkir kopi di pagi hari setelah bangun tidur atau selesai olahraga menjadi rutinitas bagi banyak orang. Namun, apakah kebiasaan tersebut benar-benar baik untuk tubuh?
Dilansir dari Beautynesia, mengonsumsi kopi di pagi hari, terutama dalam waktu satu jam setelah bangun tidur, ternyata bisa berdampak negatif pada kualitas tidur di malam hari. Hal ini disebabkan oleh kandungan kafein dalam kopi yang dapat menghalangi reseptor adenosin di otak.
Adenosin sendiri merupakan zat kimia yang diproduksi otak untuk membantu seseorang tertidur. Selain itu, kafein juga bisa meningkatkan produksi hormon kortisol yang mempengaruhi suasana hati.
Para peneliti sepakat, waktu yang tepat jika ingin mengkonsumsi kopi di pagi hari adalah 3 sampai 5 jam setelah bangun tidur.
Selain setelah bangun tidur, kopi juga banyak dinikmati setelah berolahraga. Namun, kebiasaan itu apakah sehat dan diperbolehkan?
Setelah berolahraga, otot akan kekurangan glikogen yang merupakan sumber energi utama. Penelitian menunjukkan bahwa menggabungkan kafein dengan karbohidrat dapat meningkatkan pengisian glikogen.
Menikmati secangkir kopi dengan camilan atau makanan kaya karbohidrat dapat mempercepat pemulihan. Sehingga anda lebih berenergi untuk lanjut berolahraga atau beraktivitas.
Selain itu, kafein yang terkandung dalam kopi pun memiliki sifat analgesik yang dapat membantu mengurangi DOMS atau rasa nyeri setelah olahraga.
Kelebihan lainnya, kopi yang diminum setelah berolahraga dapat meningkatkan rasa bahagia, karena kafein meningkatkan pelepasan dopamin di otak. Kopi dapat membuat anda lebih waspada dan fokus beraktivitas.
Meski demikian, anda juga perlu mengetahui, kebiasaan minum kopi setelah olah raga juga memiliki dampak atau efek negatif. Pasalnya, olahraga dapat meningkatkan detak jantung, sementara kafein dalam kopi anda bisa meningkatkannya lebih jauh.
Oleh sebab itu, bagi anda yang memiliki masalah dengan kondisi jantung atau sensitif terhadap kafein, minum kopi setelah olahraga bisa membuat tidak nyaman, jantung berdebar, dan gelisah.
Terlebih saat dikonsumsi dalam perut kosong, kopi yang bersifat asam dapat merangsang lambung dan membuat tidak nyaman. Termasuk dikonsumsi saat sore hari, bisa mengganggu relaksasi dan waktu tidurmu, padahal itu penting untuk pemulihan setelah berolahraga.